Manfaat dan khasiat jinten hitam bagi kesehatan
manfaat dan khasiat jinten hitam bagi kesehatan ,Jinten hitam atau Nigella sativa. satu kelompok atau spesies dari Genus Nigella yang memiliki kurang lebih 14 spesies. Jinten hitam masuk dalam family tanaman Rannuculaceae. Selain jinten hitam adapula spesies atau tanaman lainnya yang masih keturunan dari Nigella sativa, diantaranya Nigella arvensis, Nigella ciliaris, Nigella damascena, Nigella hispanica, Nigella integrifolia, Nigella nigellastrum, Nigella orientalis, dan Nigella sativa.
Jintan hitam juga memiliki sebutan lain dalam bahasa di beberapa negara, seperti : Kalonji (bahasa Hindi) , Kezah (Hebrew) , Chamushka (Rusia) , Habbatus Sauda’ (Arab) , Siyah daneh (Persian) , Fennel Flower / Black Carraway / Nutmeg Flower / Roman Coriander / Black Onian Seed (English) , atau Jintan Hitam (Indonesia).
Selain jinten hitam, ada juga jinten manis (Pimpinella anisum, L dari suku Apiceae) sama dengan tanaman adas manis (Inggris : anise, Belanda: anijs, sebutan lainnya berbeda dengan jintan (Carum carvi, L. dari suku Apiceae) yang dalam bahasa Inggis disebut Caraway dan dalam bahasa Belanda disebut Karwijzaad . yang membedakan adalah dari daun jintan, dengan ciri daun lonjong tebal berbulu dan berwarna hijau muda dari tanaman Plectranthus amboinicus (L.) Spreng. biasa dipakai juga dalam pengobatan
Jinten hitam merupakan tanaman yang tumbuh liar dengan ketinggian 1100 mdpl. Jinten hitam memiliki rasa yang cukup pahit dari biji, berbentuk kerucut, berwarna hitam pekat , berbatang lembut dan berbunga kuning atau putih. Ada yang menyebutkan bahwa jintan hitam disebut juga sebagai jintan putih (Cuminum cyminum L. dari suku tanaman Apiaceae) yang banyak dimanfaatkan sebagai bumbu masakan atau bahan untuk obat .
Jinten hitam memiliki kandungan senyawa alami dan banyak manfaat antara lain :
Biji jinten hitam mengandung senyawa alamiah seperti minyak atsiri, minyak lemak, dan saponin melatin, zat pahit nigelin, nigelon, dan timokinon. Minyak atsiri pada umumnya bersifat anti bakteri, anti peradangan, dapat menghangatkan perut.
Jinten hitam memiliki segudang manfaat yang luar biasa yang digunakan sebagai obat untuk mengatasi macam-macam penyakit, seperti : Mengatasi perut kembung dan mual,Memberi rasa hangat pada perut, Membantu meringankan gejala wasir, Sebagai pelindung bagi sistem imunitas tubuh (kekebalan tubuh), Meringankan batuk rejan, Mengatasi asma, Mengobati diabetes, Meredakan rasa nyeri pada persendian tulang, Mengatasi reumatik, Mengobati batuk kering, Mengatasi diare, Mengatasi gangguan susah tidur /insomnia, Mengatasi stress dengan efek menenangkan, Membantu membersihkan racun dalam tubuh, Obat anti alergi, anti tumor anti kanker, Mengobati bibir sariawan dan pecah-pecah, Memperkuat sistem pernapasan, terutama bagi penderita asma, mengatasi gangguan sistem kardiovaskular, persyarafan, sistem endokrin, Mengobati kolesterol, Mengatasi gejala epilepsi atau ayan
Khasiat jinten hitam untuk kesehatan bisa membantu untuk menguatkan sistem kekebalan tubuh. Jinten hitam atau habbatussauda memang sudah dikenal dari dulu bisa mengatasi masalah berbagai penyakit. Habbatussauda atau jinten hitam ini memiliki peranan yang penting dalam melakukan penyembuhan untuk penyakit kanker, AIDS, dan juga berbagai penyakit yang lainnnya yang berhubungan dengan adanya sistem kekebalan tubuh manusia. Mengonsumsi jinten ini bisa membantu dalam peningkatan sistem kekebalan tubuh dan juga bisa digunakan sebagai bioregulator.
Khasiat jinten hitam yang lain bisa membantu mengatasi penyakit kanker. Kanker merupakan salah satu penyakit yang membuat banyak manusia takut. Resiko dari berbagai pengobatan, resistensi obat, serta biaya yang mahal bisa diatasi dengan mengonsumsi jinten hitam. Analisis yang biasanya dikenal dan telah dilakukan pada kandungan senyawa yang aktif dan juga bentuk aksi dari farmakologinya. Serta adanya dua kelompok yang utama dari kandungan zat aktif yang ada dari jinten hitam, yakni terpene (penyusun dari minyak esensial) dan juga alkaloid. Bijinya yang mengandung sedikit dari saponin ini dan juga sejumlah minyak yang penting juga yang kaya akan asam linoleat dan juga linolenat.
Khasiat jinten untuk mengatasi sel kangker
Khasiat jinten hitam yang terkandung dalam senyawanya terpene yang merupakan salah satu bentuk derivate atauu juga turunan dari thymol yang sebagian besarnya adalah thymo-quinone (TQ) dan juga polimernya misalnya adalah dithymo-quinone, p-cymene, serta alfa-pinene. Semuanya ini merupakan campuran yang bisa menguap. Dan dari beberapa penelitian yang sudah dilakukan ini entah baik secara in vitro, in vivo, atau juga dari keduanya yang berhasil menemukan bahwa khasiat jinten hitam ini bisa membantu dalam melawan penyakit kanker.Thymoquinone, dithymoquinone, dan saponin berkhasiat sebagai antitumor. Dalam pengobatan kanker pemakaian jinten hitam lebih ditekankan sebagai terapi paliatif meringankan penderita kanker) dan nyeri kanker. Hal ini disebabkan kemampuan ekstraknya dalam menghambat aktivitas enzim siklooksigenase dan enzim lipoksigenase, sehingga memiliki khasiat inflamasi yang sangat poten.
khasiat bagi sistem persyarafan atau system neurologi
Khasiat jinten hitam yang lainnya adalah untuk membantu meningkatkan daya ingat, konsentrasi dan juga kewaspadaan. Kandungan linoleat atau omega 6 dan asam linolenat atau omega 3, jinten hitam ini merupakan salah satu nutrisi bagi kebutuhan sel otak yang mempunyai fungsi untuk meningkatkan daya ingat yang tinggi, kecerdasan, serta konsentrasi, dan kewaspadaan, dan juga relativitas dari sel otak agar tidak mudah pikun.
khasiat jinten hitam bagi pencernaan
Biji dan daun jinten hitam mengandung saponin dan polifenol. Biji jinten banyak digunakan sebagai obat cacing. Penelitian membuktikan jinten hitam dapat digunakan untuk meningkatkan daya tahan tubuh dan digunakan untuk mengobati kencing manis.melancarkan pencernaan, dan mengembalikan fungsi usus kembali normal serta dapat mebersihkan usus dan menghindari dari penyakit divertikulosis juga.
Di Persia, ada seorang ahli pengobatan yang bernama Ibnu Sina (980-1037), dikenal juga dengan nama Avicenna. Ibnu sina yang merupakan cendekiawan muslim memuji khasiat jinten hitam. Dalam sebuah buku The Canon of Medicine yang pernah ditulis oleh seorang yang dianggap sebagai ahli dalam bidang pengobatan selain Ibnu Sina, menyebutkan dalam bukunya bahwa khasiat jinten hitam sebagai menstimulus energi bagi tubuh, menghilangkan rasa letih, lesu, menurunkan demam, sakit kepala, sakit gigi, flu/pilek, mengatasi sakit kulit akibat luka atau iritasi, sebagai anti jamur, obat cacing dan parasit.
Di India, biji jinten hitam ini disebut kalonyi untuk mengobati gangguan saluran pencernaan dan untuk meningkatkan metabolisme tubuh. Selain itu dalam Ryuveda, biji jinten hitam ini digunakan sebagai obat untuk mengatasi gangguan syaraf, anorexia dan masalah kandungan, memberi efek menenangkan, dan menjaga keseimbangan tubuh.
selain beberapa manfaat diatas ,
Jinten hitam juga bermanfaat bagi wanita ,
antara lain : sebagai tambahan nutrisi bagi ibu hamil untuk memberikan nutrisi bagi janin dan baik untuk ibu menyusui, jintan hitam dikenal kaya akan omega 3,6 dan 9 serta kaya asam folat dan nutrisi lain sehingga mencegah bayi lahir cacat, dan menghindari dari kerusakan otak, Memperbanyak produksi ASI, Memberikan sistem kekebalan tubuh agar tidak mudah lelah saat masa kehamilan, Menurunkan berat badan dengan cara menghambat proses penyerapan lemak, Meningkatkan gairah seksual wanita, membantu mengatasi gangguan sistem genital seperti keputihan.
Manfaat jinten hitam bagi anak-anak ,
antara lain : Meningkatkan daya ingat, konsentrasi dan kewaspadaan, Sebagai benteng perlindungan bagi sistem kekebalan tubuh bagi anak, agar tidak mudah terserang penyakit atau meningkatkan kekebalan tubuh terhadap gangguan dan serangan penyakit dari luar dan dari radikal bebas
Manfaat jinten hitam bagi pria ,
antara lain : Penambah stamina, Meningkatkan gairah seksual pada pria, Mengobati impotensi atau lemah syahwat, Meningkatkan kesuburan pria, bermanfaat dalam regenerasi sel, mencegah dimensia,alzheimer, proses degeneratif, dan banyak manfaat lain
Manfaat jinten hitam bagi Lansia ,
antara lain : Mencegah penuaan dini, Mencegah gejala dari osteoporosis (pengeroposan tulang), Mencegah penurunan fungsi kerja dari organ tubuh, Sebagai makanan bersuplement untuk penambah kekebaln tubuh agar tidak mudah terserang penyakit, Mengatasi stroke, Mencegah penurunan fungsi kerja dari otak, Mencegah pikun dan baik bagi semua system dalam tubuh
Jinten hitam memang memiliki segudang manfaat, jintan hitam juga memiliki sebutan Habbatul baraka, karena membawa kesembuhan bagi manusia. Jinten hitam adapula jinten putih, namun jinten putih biasa digunakan untuk membuat berbagai jenis masakan yang umumnya menggunakan santan, seperti membuat opor ayam, gulai dan kari.
Jinten hitam juga sangat dianjurkan oleh Nabi Muhammad SAW untuk menggunakan habbatussauda sebagai obat untuk menyembuhkan berbagai macam penyakit, kecuali kematian. Bahkan dalam ajaran islam Habbatussauda merupakan obat terbaik yang sangat dianjurkan.
Berikut ini adalah beberapa manfaat jinten hitam untuk mengobati beberapa penyakit yang dikombinasikan dengan herbal lainnya :
- Untuk mengatasi batuk dan asma
Dengan mengoleskan minyak jinten hitam pada bagian dada dan punggung atau dengan mencampurkan 1 sendok teh minyak hitam dalam air mendidih dan hirup uap yang keluar, lakukan 2 x sehari, atau cara lainnya dengan minum minyak jinten hitam dengan takaran 1/2 sendok teh, diminum setiap pagi hari, setiap hari.
- Mengatasi diabetes
Sediakan 1 gelas (250 ml) biji jinten hitam, 1 gelas (250 ml) biji selada air (watercress seed) atau biji mustard, 1/2 gelas (125 ml) kulit buah delima dan 1/2 gelas fumitory (Fumari officianalis, LINN). Haluskan seluruh bahan tesebut dikombinasikan dengan 1/2 sendok teh bubuk jintan hitam dan 1/2 sendok teh minyak jintan hitam setiap hari sebelum sarapan pagi selama 1 bulan.
- Mengobati sakit mata dan gangguan penglihatan
Oleskan sedikit minyak jinten hitam pada kelopak mata dan sekeliling bola mata selama 30 menit sebelum tidur, atau minum jus wortel dengan dicampurkan 1 sendok makan minyak jinten hitam. Lakukan selama 1 bulan dan lihat hasilnya.
- Untuk meringankan rasa nyeri tulang belakang dan rematik
Caranya dengan menghangatkan minyak jinten hitam dan gosok perlahan pada bagian tubuh yang terkena rematik atau nyeri atau dengan cara lainnya dengan minum 1 sendok teh minyak jinten hitam 3x sehari.
- Diare
Siapkan 1 gelas yogurt original atau dengan rasa sesuai selera, kemudian campurkan 1 sendok teh minyak jinten hitam. Minum yogurt yang telah dicampur minyak jinten hitam 2x sehari sampai diare berhenti.
- Batuk kering
Jika Anda seorang penikmat kopi, ketika Anda mengalami batuk kering. Anda dapat mengkombinasikan kopi yang dicampur 1 satu sendok teh minyak jinten hitam. Lakukan ramuan tersebut setiap hari minimal 2x sehari sampai batuk kering mereda.
- Flu dan sinus
Teteskan 3-4 tetes minyak jinten hitam ke dalam kedua lubang hidung untuk mengurangi hidung mampat. Untuk sementara Anda bernapas melalui mulut.
- Untuk memperbanyak produksi ASI
Siapkan bahan 250 gr biji jinten hitam, 250 gr madu murni, tambahkan 1 sendok teh minyak jinten hitam. Rebus dalam air mendidih dengan takaran 2 gelas air, masak hingga mendidih, ketika hangat minum airnya. Cobalah untuk meramu dan konsumsi setiap harinya.
- Mengatasi rambut tipis akibat kerontokan rambut dan beruban
Langkah pertama, Anda gosok kulit kepala dengan lemon, diamkan selama 15 menit, lalu bilas dengan air dan keramas keramas kembali dengan shampoo, lalu keringkan. Langkah selanjutnya gosokkan minyak jinten hitam pada kulit kepala. Lakukan cara tersebut dengan didahului menggunakan lemon, bilas dengan shampoo dan diakhiri dengan pemberian minyak jinten hitam beberapa saat, Anda dapat melakukan hal ini selama beberapa minggu.
Adapun sebagai pemeliharaan kesehatan cukup banyak sediaan yang disediakan di toko toko herbal dan apotik, karena semakin dikenal luas manfaat dan khasiat jintem hitam ini untuk mengatasi dan membantu mengobati berbagai masalah dan gangguan kesehatan,
Anjuran saya dalam mengkonsumsi jinten hitam sehari hari cukup minum 2 x 2 kapsul minyak jinten untuk memelihara kesehatan anda selain tetap mengatur pola sehat sehari hari seperti pola nutrisi, istirahat ,pola aktifitas dan pola managemen psikososial, demikian beberapa hal tentang manfaat dan khasiat jinten hitam bagi kesehatan yang kami rangkum dari berbagai sumber dan dari pengalaman kami dalam mengkonsumsi jinten hitam, silahkan disebar luaskan dan semoga bermanfaat. ( baca manfaat jinten untuk wasir)
manfaat jinten hitam sangatlah banyak, selain untuk menjaga kondisi tubuh juga bisa untuk pengobatan secara berkala karena tidak ada efek samping..minyak jinten hitam banyak di cari oleh masyarakat akhir2 ini..
BalasHapusbuktikan saja..
datang ke tempat kami yaitu tokomarwa.com
kami tunggu ya